Ikan tuna adalah ikan yang mempunyai bentuk badan menyerupai torpedo dengan kepala yang lancip. Tubuhnya licin, sirip dada melengkung dan sirip ekor bercagak dengan celah yang lebar. Dibelakang sirip punggung dan sirip dubur terdapat sirip tambahan yang kecil-kecil dan terpisah. Sirip punggung, dubur, perut dan dada, pada pangkalnya mempunyai lekukan pada tubuh. Sirip-sirip tersebut dapat dilipat masuk kedalam lekukan itu, Sehingga dapat memperkecil daya gesek pada air pada saat ikan tersebut sedang berenang dengan kecepatan penuh. Ikan tuna adalah satu jenis ikan air laut yang banyak ditemukan dilautan dalam, ikan ini termasuk ikan laut pelagik yang termasuk kedalam famili Scombridae dengan ordo Perciformes. Pada umumnya ikan tuna berwarna perak dan keabu-abuan dibagian seluruh tubuh. ikan tuna ini juga memiliki kecepatan beranang yang sangat cepat dibandingkan dengan ikan lainnya mencapai 77 km/jam bahkan lebih.
Setelah mengenal sedikit mengenai ikan tuna, kini saatnya untuk lebih mengetahui manfaat mengkonsumsi ikan tuna. Ada baiknya mengkonsumsi ikan tuna merupakan suatu kewajiban jika tubuh Anda ingin selalu sehat, karena kandungan protein dan vitamin yang terkandung di dalam ikan tuna cukup baik untuk tubuh manusia. Sebagaimana dikutip dari manfaat.co.id, dibawah ini ulasan seputar manfaat ikan tuna yang barangkali belum Anda ketahui.
- Sumber Protein Tubuh
Jika bicara mengenai protein maka yang terbayang dalam otak kita mungkin daging dan telur, namun ternyata ikan tuna juga memiliki kandungan protein yang cukup tinggi. Kandungan protein ini baik untuk membantu membantu menjaga otot-otot agar tetap kuat. Protein juga baik untuk darah, kulit, rambut dan kuku.
- Mencegah Stroke
ikan tuna dapat membantu anda menghindari risiko mengalami stroke. Sebuah studi terbaru menunjukkan bahwa orang dewasa yang mengkonsumsi 1-4 porsi ikan sebagai bagian dari pola makan mereka memiliki risiko 27 persen lebih rendah terserang stroke iskemik. Lima atau lebih porsi ikan per minggu mengurangi risiko stroke hingga 30 persen.
- Menjaga Tekanan Darah Tinggi
Tuna memiliki omega-3 asam lemak yang dapat membantu mencegah tekanan darah tinggi. Penelitian telah menunjukkan bahwa daging atau makanan seperti tuna, yang mengandung asam lemak omega-3 membantu menjaga tekanan darah agar stabil. Mereka yang belum memiliki tekanan darah tinggi mendapatkan efek cukup besar dari asam lemak omega-3. Manfaat ikan salmon atau ikan lain yang memiliki kandungan omega 3 asam lemak ini juga sama, yaitu untuk tekanan darah tinggi.
- Baik Untuk Kesehatan Jantung
Ukuran fungsi denyut jantung yang dikenal sebagai heart rate variability (HRV), dapat ditingkatkan dengan memakn ikan tuna. Sekali lagi, asam lemak omega-3 membantu tuna meningkatkan kesehatan jantung dengan meningkatkan HRV. Asam lemak Omega-3 juga melindungi jantung dari irama jantung abnormal yang dapat berakibat fatal.
- Mengurangi Resiko Obesitas
Manfaat lain dari asam lemak omega-3 yang ditemukan dalam ikan tuna adalah kemampuannya untuk mengurangi risiko obesitas sekaligus meningkatkan respon insulin tubuh. Asam lemak omega-3 mampu merangsang hormon yang disebut leptin, yang membantu metabolisme tubuh dan turut mengatur berat badan dan makanan asupan tubuh. Tuna juga rendah kalori dan memiliki kandungan lemak baik, makanan ini cukup aman dikonsumsi bagi anda yang khawatir obesitas.
- Menurunkan Resiko Penyakit Jantung
Ikan tuna juga dapat menurunkan risiko penyakit jantung koroner. Fakta ini didukung karena tuna dapat membantu meningkatkan rasio HDL untuk LDL dalam tubuh memungkinkan menangkal peningkatan risiko penyakit jantung, terutama ketika anda sering mengkonsumsi makanan tinggi lemak jenuh dan kadar kolesterol.
- Meningkatkan Sistem Imunitas Tubuh
Ikan tuna merupakan sumber Selenium, antioksidan yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh Manusia. Sistem kekebalan tubuh adalah bagian penting dari tubuh yang merupakan bagian integral untuk melawan penyakit dan infeksi.
- Sumber Vitamin B
Vitamin B terdapat dalam tuna dapat membantu membangun dan memelihara sel-sel darah merah dan meningkatkan energi. Vitamin yang larut dalam air ini meningkatkan laju metabolisme, memperkuat sistem kekebalan tubuh dan membantu menjaga kesehatan kulit.
- Mencegah Kanker
Konsumsi secara teratur ikan tuna dapat mengurangi resiko kanker payudara, selain itu lemak ikan tuna ini juga dipercaya dapat mencegah kanker ginjal.
Begitu banyak manfaat dari ikan tuna, ada baiknya Anda teratur untuk mengkonsumsi ikan tuna. Mengingat juga ikan tuna mudah untuk di dapatkan, nikmat saat di santap dan cukup mudah proses pengolahannya. Demikian yang dapat kami bagi pada kesempatan kali ini, semoga apa yang kami bagi bisa memberikan manfaat untuk Anda. Terimakasih.
-Klinikita Berbagi Senang & Sehat Di Tahun 2017-